Berikut ini adalah cara memperbesar resolusi foto yang banyak dilakuan dalam dunia percetakan. Di percetakan resolusi gambar itu sangat penting, karena itu akan berpengaruh pada hasil cetakannya gambar pecah atau tidak jelas, jika resolusi kecil maka akan pecah dan sebaliknya, maka sangat penting untuk mengetahui cara memperbesar resolusi foto.
Sebelum kepembahasan "Cara Memperbesar Resolusi gambar di Photoshop", apakah sobat sudah mengerti apa yang dimaksud dengan resolusi itu?
Resolusi merupakan kepadatan dari pixel dan pixel ini adalah yang menyusun suatu gambar dalam element grafis. Semakin padat pixel dalam sebuah gambar maka gambar tersebut akan semakin jernih dan detail.
Cara Memperbesar Resolusi Foto di Photoshop
Saat dulu kala ketika seseorang berfoto mayoritas langsung cetak hasil foto tersebut. Tapi pada era modern dengan kemajuan teknologi sekarang ini hanya foto tertentu yang dicetak, seperti foto pernikahan, wisuda dan lainnya.
Kebanyakan dari kita lebih menyimpan gambar di smartphone dan laptop dengan bentuk file. Terutama mengambil gambar dengan kamera seperti DSLR dengan resolusi tinggu tentu masih di edit untuk disempurnakan.
Kualitas gambar atau foto yaitu tergantung resolusinya. Pasti kalian pernah menumakan gambar yang buram, tidak jelas. Itu sudah pasti memiliki resolusi yang rendah. Jadi, solusinya adalah memperbesar resolusi gambar dengan bantuan aplikasi seperti Photoshop agar tidak pecah-pecah.
Saya sengaja membahas photoshop karena sudah familiar dan fiturnya sangat lengkap. Jika Anda datang kesini untuk mengatahui panduan tersebut, simak langkahnya dibawah ini.
1. Pertama sobat import gambarnya ke photoshop dulu.
2. Setelah gambar sudah masuk ke Photoshop. Silakan sobat klik pada menu Image yang ada diatas, kemudian klik Image Size atau cara cepatnya sobat tekan tombol Alt+Ctrl+I pada keyboard. Lihat gambar dibawah ini.
3. Maka akan tampil seperti gafmbar dibawah ini, lihat bagian yang saya lingkari, nah pada bagian itu sobat isi berapa resolusinya lalu klik Ok. Semakin besar maka akan tajam gambarnya.
4. Setalah sobat atur resolusinya, sobat bisa untuk menyimpan gambar tersebut. Caranya klik menu File lalu klik Save atau Klik Ctrl+S.
5. Selesai
Bagaimana apakah sobat suduh paham, jika kurang jelas dengan artikel yang saya berikan, Silahkan bertanya di kolom komentar yang disediakan.
Posting Komentar
Posting Komentar